REPUBLIKA.CO.ID, LAHAT -- Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Sri Sultan Hamengkubuwono X, mengapresiasi kemajuan pembangunan Sumatera Selatan dalam lima tahun terakhir. Ini terutama program sekolah dan kesehatan gratis.
"Sumsel kini merupakan salah satu provinsi terdepan di Indonesia yang dikenal sebagai pionir program sekolah dan kesehatan gratis bagi rakyat," ujar Sultan seperti dikutip Antara.
Sultan Hamengkubuwono X selaku Dewan Pengayom Keluarga Jawa Sumatera ini berharap ke depan semua prestasi yang telah dicapai Sumsel dapat ditingkatkan. Sumsel terus bekerja sama dengan saudaranya dari Pulau Jawa.
Sementara Gubernur Sumsel, Alex Noerdin, mengapresiasi peran serta dan partisipasi masyarakat asal Pulau Jawa dalam mengisi pembangunan di Sumsel. Dirinya juga berpesan kepada warga asal Pulau Jawa untuk terus menjaga keamanan dan dapat membaur dengan warga sekitar.
Sebab, penduduk asal Jawa yang berdomisili di Kabupaten Lahat mencapai 30 persen atau sekitar 3.000 jiwa.