Ahad 05 Aug 2012 20:20 WIB

Mahfud: Kisruh KPK-Polri tak Bisa ke MK

Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD.
Foto: Antara/Syaiful Arif
Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD.

REPUBLIKA.CO.ID, BONDOWOSO - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD menegaskan, konflik antara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dengan Polri terkait penanganan tersangka korupsi pengadaan simulator surat izin mengemudi atau SIM tidak bisa dibawa ke MK.

"Ini tidak mungkin dibawa ke MK. Lembaga negara yang bersengketa yang bisa dibawa MK adalah lembaga negara yang diatur dalam UUD. Sementara KPK kan belum ada di UUD," kata Mahfud kepada ANTARA seusai acara pengajian dan buka puasa bersama di Pesantren Al Qurthuby, Pujer, Kabupaten Bondowoso, Jatim, Ahad (5/8).

    

Sebelumnya Wakil Ketua MPR Lukman Hakim Saifuddin mengemukakan, bila Presiden tak kunjung bertindak dalam masalah ini maka masyarakat bisa mengajukan konflik itu ke ranah hukum, yaitu ke MK.

    

Menurut Mahfud, langkah terbaik untuk penyelesaian rebutan penanganan perkara dan tersangka kasus tersebut adalah Presiden menengahi, misalnya menunjuk Menko Polhukam menjadi moderator dalam pertemuan antara KPK dengan Polri.

    

"Bersepakat itu adalah jalan terbaik. Kalau saling ngotot dengan aturan formal, maka tidak akan selesai, karena semua merasa punya pasal yang benar," kata pria asal Pamekasan, Madura, ini.

Ia mengemukakan, yang paling penting dari penanganan kasus yang melibatkan dua jenderal polisi dan sejumlah tersangka lain itu adalah niat baik semuanya dengan berpedoman pada keyakinan bahwa korupsi itu membahayakan negara sehingga harus diberantas.

    

"Kalau niat baik itu ketemu dan tidak ada yang menyembunyikan agenda apa pun, maka KPK dan Polri bisa ketemu dalam titik yang sama, mana yang ditangani KPK dan mana yang ditangani Polri," katanya.

    

Persoalannya, dia belum melihat adanya keinginan yang tulus untuk mencari titik temu. "Saya kira itu kurang bagus dalam rangka upaya memberantas korupsi," katanya.

    

Ditanya bagaimana kalau Presiden tetap bersikukuh untuk tidak mencampuri masalah itu, Mahfud menegaskan bahwa hal tersebut menjadi wewenang Presiden.

    

"Tapi menurut saya, kedua lembaga itu bertemu adalah jalan terbaik lalu bersepakat dan berbagi penanganan. Kalau tetap seperti ini terus, biarlah masyarakat yang mengontrol," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement