Selasa 17 Jul 2012 14:02 WIB

BPS Laporkan Nilai 'Rapor Haji' Kemenag

Rep: Agung Sasongko/ Red: Karta Raharja Ucu
Jamaah haji sedang makan bersama (Ilustrasi)
Jamaah haji sedang makan bersama (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kinerja Kementerian Agama dalam penyelenggaraan haji 1432 Hijriyah atau 2011 Masehi, tergolong memuaskan atau di atas standar. Catatan itu dijabarkan Badan Pusat Statistik (BPS) dalam laporan hasil survei haji Indonesia.

"Secara keseluruhan memuaskan, namun ada harapan apabila ini ditingkatkan maka penyelenggara haji yang sudah baik semakin baik," papar Kepala BPS, Suryamin di Gedung BPS, Pasar Baru, Jakarta, Selasa (17/7).

Dalam laporan itu, Suryamin menjelaskan, aspek pelayanan dengan pemenuhan harapan tertinggi terdapat pada pelayanan petugas kloter, yakni 88,37 persen. Sementara yang terendah terdapat pada pelayanan transportasi, yakni 77,41 persen.

Berikut indeks kepuasan lainnya :

Petugas Kloter, 88.37 persen

Petugas non Kloter (PPIH Arab Saudi), 85.07 persen

Ibadah, 85.82 persen

Akomodasi dan pemondokan 81.66 persen

Katering, 80.46 persen

Transportasi, 77.41 persen

Katering, 78.07 persen.

Kesehatan, Lainnya, seperti informasi, perlindungan, 82.98 persen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement