Selasa 26 Jun 2012 16:40 WIB

Komisi VIII DPR Dukung Anggito Jadi Dirjen Haji dan Umrah

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Heri Ruslan
Anggito Abimanyu
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Anggito Abimanyu

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -– Ketua Komisi VIII DPR RI Ida Fauziah mendukung keputusan Menteri Agama terkait pengangkatan Anggito Abimanyu sebagai Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah.

Ia menilai, Anggito memiliki kapasitas dan rekam jejak yang bagus untuk mengurus ritual ibadah kaum Muslim itu.

“Pertama kali saya mengucapkan selamat kepada Pak Anggito. Saya kira keputusan menteri sudah tepat karena setiap orang tahu track record-nya,” kata dia saat dihubungi Republika, Selasa (26/6).

Ida menilai, pengalaman Anggito sebagai Kepala Badan Kebijakan Fiskal di Kementerian Keuangan sangat dibutuhkan di pos yang mengurusi ratusan ribu jamaah tiap tahunnya. Ia optimistis, Anggito dapat memperbaiki manajemen dan operasional penyelenggaraan haji menjadi lebih baik lagi.

“Pak Anggito kan sudah terbiasa mengurusi orang dan uang yang banyak. Jadi tinggal ditingkatkan saja kerja sama di internal dan eksternal bersama kami di komisi VIII,” ujar politisi dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F PKB) itu.

Dari sisi manajerial dan kepemimpinan, Ida menilai tidak ada masalah dalam penunjukkan Anggito. Satu-satunya masalah, menurut dia, adalah wawasan dan pengalaman Anggito dalam konteks agama yang dipandang masih kurang.

“Tapi itu juga bisa dibantu oleh jajarannya. Selama kerja sama tim terjaga, itu pun tidak masalah,” tandasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement