Kamis 21 Jun 2012 07:59 WIB

Gempa 5,2 SR Guncang Sulawesi Utara

Gempa (ilustrasi)
Foto: eeri.org
Gempa (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,  BANDARLAMPUNG -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika menyampaikan, telah terjadi gempa bumi dengan kekuatan 5.2 Skala Richter di baratdaya Bolaangmongondow Selatan, Sulawesi Utara, Kamis, pukul 04.55 WIB.

Menurut Kepala Stasiun Geofisika Kotabumi, Lampung, Chrismanto, gempa berkekuatan 5,2 SR itu berada pada lokasi 0.01 derajat Lintang Selatan (LS) dan 123.55 derajat Bujur Timur (BT) pada pukul 04.55.55 WIB, dengan kedalaman pusat gempa (episentrum) 111 km.

Lokasi gempa itu di wilayah Minahassa Peninsula, Sulawesi, berada pada 62 km baratdaya Bolaangmongondow Selatan, Sulut, 63 km tenggara Bonebolango, Gorontalo, 77 km tenggara Kota Gorontalopohawato, 83 km tenggara Gorontalo, atau 1.982 km timurlaut Jakarta.

Menurut BMKG, gempa ini tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement