Rabu 20 Jun 2012 18:29 WIB

Gempa Bengkulu 5,5 SR Terasa di Lampung

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Heri Ruslan
Gempa (ilustrasi)
Foto: eeri.org
Gempa (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Gempa bumi terjadi di Kabupaten Kaur, Bengkulu, dengan kekuatan 5,5 Skala Richter (SR), Rabu (20/6) pukul 16:59:02 WIB. Getaran gempa juga dirasakan warga yang bermukim di Liwa, Lampung.

Laporan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika, menyebutkan area gempa berada di 70 km Barat Daya Kabupaten Kaur, Bengkulu, lokasi gempa -5.12, 103.06, kedalaman 11 Km. Tidak ada peringatan Tsunami dari BMKG.

Warga Kabupaten Liwa, Lampung, yang bersebelahan dengan Provinsi Bengkulu, turut merasakan getaran gempa, namun hanya beberapa detik. "Hanya sebentar getarannya," kata Iwan, warga Balik Bukit, Liwa.

Belum ada kabar terhadap kerusakan yang terjadi akibat gempa di Kaur Bengkulu dan Lampung Barat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement