REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Marzuki Alie mengaku memiliki pasukan yang banyak di internal partai. Bahkan, jika diinginkan, pasukan itu bisa memecahkan situasi di internal.
''Dalam Demokrat itu tidak ada kubu-kubuan, saya pastikan itu. Kalau ada kubu-kubuan sudah pecah itu. Apalagi saya kalau ada kubu-kubuan, pasukan saya banyak, bisa pecah itu. Jadi saya pastikan tidak ada kubu,'' katanya di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (14/6).
Menurut dia, pasukan besarnya ada karena ia sudah lima tahun menjabat sebagai sekjen partai. Pasukan itu pun diakuinya memiliki loyalitas yang kuat terhadap dirinya. ''Yang cinta dengan saya banyak tapi saya minta semua menudukung mas Anas (Anas Urbaningrum),'' papar Ketua DPR tersebut.
Ia mengakui, saat ini memang memberikan dukungan kepada Anas. Ini dilakukannya begitu pelaksanaan kongres selesai. ''Saya minta kepada orang-orang saya untuk mendukung ketum terpilih, itulah keniscayaan Demokrat,'' pungkas dia.