REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Kementerian Luar Negeri saat ini masih mengecek kebenaran berita dua warga negara Indonesia meninggal di Suriah akibat kekerasan yang terjadi di negara tersebut. Hal ini diungkapkan Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa di Jakarta, Rabu.
"Kami terus melakukan pengecekan untuk menelusuri berita yang dimaksud termasuk menghubungi rumah sakit, kepolisian dan pihak berwenang lainnya di Suriah. Hingga saat ini belum ditemukan adanya WNI yang meninggal akibat kekerasan di Suriah," katanya.
Menlu Marty menjelaskan sesuai data yang didapat dari KBRI Damaskus, selama tahun 2012 ada lima WNI yang meninggal di Suriah namun penyebab kematian kelima orang tersebut bukan karena kekerasan namun karena sakit dan kecelakaan kerja.