Sabtu 09 Jun 2012 15:43 WIB

Aneh Bila Ada Anggota Komisi X Tak Tahu Proyek Hambalang

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Taslim Chaniago mengatakan, anggota Komisi X DPR RI seharusnya mengetahui anggaran untuk proyek pembangunan pusat olahraga Hambalang.

"Proyek Hambalang dibangun tentu setelah anggarannya dibahas dan disetujui di DPR RI," kata Taslim Chaniago usai diskusi yang diselenggarakan sebuah radio swasta, di Jakarta, Sabtu..

Mennurut dia, anggaran itu dibahas di Komisi X DPR RI yang bermitra dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga. "Jadi tidak mungkin jika anggota Komisi X tidak ada yang tahu anggaran proyek Hambalang," katanya.

Menurut dia, mungkin saja anggota Komisi X DPR RI tidak berani mengungkapkannya.

Mantan anggota Badan Anggaran DPR RI ini menambahkan, dirinya tidak tahu jika ada pembahasan tambahan anggaran di Badan Anggaran DPR RI untuk proyek pembangunan pusat olahraga Hambalang. "Saya tidak ikut membahas. Jadi gak tahu," kata Taslim.

Anggota Komisi III DPR RI ini menegaskan, saat dirinya masih sebagai anggota Badan Anggaran DPR RI, tidak ada pembahasan mengenai proyek pembangunan pusat olahraga di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

Ia juga mempertanyakan, bagaimana pembahasan anggaran mengenai proyek pembangunan pusat olahraga Hambalang dengan pola tahun jamak (multiyears) bisa disetujui. "Proyek Hambalang dibangun tentu setelah anggarannya dibahas dan disetujui di DPR RI," katanya.

Taslim juga mengusulkan agar dugaan korupsi pada proyek pembangunan pusat olahraga Hambalang ditelusuri.

Kasus dugaan korupsi pada proyek pembangunan pusat olahraga Hambalang di Bogor, Jawa Barat, dengan nilai proyek triliunan rupiah masih ditangani KPK.

sumber : antara

Dapat mengunjungi Baitullah merupakan sebuah kebahagiaan bagi setiap Umat Muslim. Dalam satu tahun terakhir, berapa kali Sobat Republika melaksanakan Umroh?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement