Selasa 05 Jun 2012 23:56 WIB

Jalanan Rusak, Bupati Karawang Minta Warganya Sabar

Jalan rusak, ilustrasi
Jalan rusak, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG -- Bupati Karawang Ade Swara meminta warganya sedikit memberi waktu bagi pihaknya untuk memperbaiki sejumlah jalan yang rusak.

Hal itu dikemukakan Ade menyusul unjuk rasa ratusan warga Karawang bagian selatan yang menuntut jalan raya Badami-Lojo --yang kerusakannya relatif parah dan telah berlangsung selama bertahun-tahun-- segera diperbaiki

Menurut dia, perbaikan jalan di sejumlah daerah sekitar Karawang sudah diprogramkan pada 2012. Begitu pula, perbaikan jalan raya Badami-Loji yang merupakan akses utama Karawang perkotaan ke Karawang bagian selatan, juga sudah diprogramkan pada tahun ini.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang sendiri sudah mengalokasikan anggaran sekitar Rp22,5 miliar, khusus untuk perbaikan jalan raya Badami-Loji pada tahun 2012. Proyek pelaksanaan perbaikan jalan Badami-Loji itu paling lambat pada awal Agustus 2012.

Untuk melaksanakan perbaikan jalan, kata dia, perlu dilakukan prosedur, seperti tender atau prosedur lainnya. Prosedur-prosedur yang harus dilakukan itu terkadang memperlambat pelaksanaan program atau realisasi proyek pembangunan.

"Kami hanya meminta warga bersabar karena sebagai bupati saya ingin jalan di Karawang bagus dan akan terus memperjuangkan untuk kesejahteraan warga," kata dia.

Pada Selasa siang, ratusan warga Karawang, berunjuk rasa ke Pemkab Karawang, menuntut pemerintah daerah setempat mempercepat perbaikan jalan Badami-Loji yang kondisinya rusak parah akibat selalu dilintasi kendaraan-kendaraan bertonase berat.

Seorang pengunjuk rasa, Deden, mengatakan bahwa kondisi kerusakan jalan raya Badami-Loji yang merupakan satu-satunya akses menuju Karawang bagian selatan itu sudah berlangsung selama bertahun-tahun. Akan tetapi, hingga kini tidak pernah bagus jalan raya itu.

"Pembangunan jalan itu merupakan program sepele. Jika sudah dialokasikan dalam anggaran, tinggal pelaksanaan pembangunan jalan. Akan tetapi, kenapa jalan Badami-Loji itu dibiarkan rusak selama bertahun-tahun," katanya di Karawang.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement