Selasa 15 May 2012 13:49 WIB

Elpiji Makin Langka

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Dewi Mardiani
Tabung gas elpiji
Foto: Republika
Tabung gas elpiji

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU – Kelangkaan gas elpiji ukuran tiga kilogram terus terjadi. Jika pun ada, harganya menembus angka Rp 20 ribu per tabung. Masyarakat yang tinggal di daerah perbatasan Indramayu – Subang bahkan harus mencari elpiji hingga ke Subang.

Salah seorang warga Kecamatan Haurgeulis, Firman mengatakan, kesulitan mendapatkan gas elpiji itu terjadi sejak sebulan yang lalu. Bahkan, sudah seminggu terakhir, tidak ada satu pun kios dan warung di daerahnya yang masih memiliki stok gas elpiji. ‘’Sudah muter-muter, tapi (gas elpiji) selalu kosong,’’ ujar Firman, Selasa (15/5).

Firman pun mendapat informasi jika pasokan gas elpiji di Kabupaten Subang cukup banyak. Karena itu, dia akhirnya terpaksa pergi ke kabupaten tetangga itu hanya untuk membeli gas elpiji. ‘’Bukan cuma saya, tapi banyak warga di sini yang juga nyari gas elpiji hingga ke Subang,’’ tutur Firman.

Sementara itu, kesulitan mendapat pasokan gas elpiji juga dialami warga Desa Patrol Baru, Kecamatan Patrol, Halimah. Dia mengatakan, tidak bisa memasak karena gas elpiji di rumahnya habis. Akibatnya, dia selalu membeli makanan matang untuk keluarganya sehari-hari.

Halimah menjelaskan, sangat sulit untuk mendapatkan gas elpiji. Jikapun ada, maka harganya mencapai Rp 20.000 per tabung. Padahal, dalam kondisi normal, harganya hanya sekitar Rp 15.000 - Rp 16.000 per tabung. ‘’Itu pun dapatnya rebutan,’’ kata Halimah.

Sebelumnya, kelangkaan gas elpiji juga dialami warga di berbagai desa di Kecamatan Cantigi. Mereka pun terpaksa beralih menggunakan kayu bakar. Selain di Kecamatan Cantigi, penggunaan kayu bakar akibat sulitnya mendapat gas elpiji juga dilakukan sejumlah warga di Kecamatan Juntinyuat maupun Losarang.

Di jantung kota Indramayu, beberapa warga ada juga yang merangkap menggunakan kayu bakar. ‘’(Kayu bakar) buat jaga-jaga karena gas elpiji sering langka,’’ tutur seorang warga Desa Margadadi, Kecamatan Indramayu, Tasri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement