Jumat 30 Mar 2012 11:32 WIB

Buruh Long March, Cakung-Cilincing Macet Total

Rep: Afriza Hanifa/ Red: Hafidz Muftisany
Buruh melakukan long march dari Bundaran Hotel Indonesia menuju Istana Merdeka saat berunjuk rasa menolak rencana kenaikan harga BBM. (ilustrasi)
Foto: Antara/Andika Wahyu
Buruh melakukan long march dari Bundaran Hotel Indonesia menuju Istana Merdeka saat berunjuk rasa menolak rencana kenaikan harga BBM. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CILINCING -- Metromini yang akan digunakan para buruh KBN diancam izin trayeknya. Mereka pun akhirnya melakukan longmarch menuju DPR dari KBN Cakung, Jumat (30/3). Akibatnya, kemacetan panjang terjadi di Jalan Cakung Cilincing (cacing).

Ratusan buruh berjalan kaki menuju DPR. Dikawal empat mobil polisi, mereka berjan di bawah terik matahari. Mereka mengibarkan bendera serikat buruh. Beberapa buruh wanita mengenakan payung. Pendemo pengendara motor menuntun motornya.

Para buruh memenuhi jalan cacing. Kendaraan yang ingin melintas terhambat. Kemacetan panjang terjadi dari KBN ke arah Semper. Tak ada satu pun kendaraan yang dapat melalui jalan tersebut. Perusahaan yang ada di sepanjang jalan cacing menutup gerbang. Salah satunya perusahaan maju depot logistik. Terlihat petugas perusahaan tersebut menutup gerbang depan.

Rencananya mereka akan mencari kendaraan sembari longmarch. Pasalnya, dari KBN ke senayan berjarak sangat jauh. Hal tersebut tidak memungkinkan untuk para buruh wanita. Hingga Semper, mereka berencana akan mencari kendaraan menuju Senayan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement