Kamis 29 Mar 2012 17:09 WIB

Ical: Tak Perlu Ada Kenaikan Harga BBM

Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie
Foto: Republika/Aditya
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR, JABAR - Sikap Partai Golkar terkait kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) hampir mendekati kata pasti untuk menolak. Memang perdebatan wacana tersebut, beberapa kader partai berlambang pohon beringin ini memang secara tegas menolak.

Beberapa di antaranya adalah Ketua DPP Partai Golkar Priyo Budi Santoso. Bahkan, Wakil Ketua DPR ini mengaku bahwa dirinya tak ikhlas jika harga BBM dinaikkan. "Secara pribadi saya tidak ikhlas BBM dinaikkan," ujar Priyo di depan perwakilan para aktivis buruh dan mahasiswa ketika bertemu di Gedung DPR, Kamis (29/3).

Kendati demikian ia menegaskan sikapnya itu adalah murni pribadi dirinya. Pendapat yang kurang lebih sama disampaikan kader Golkar lainnya, Bambang Soesatyo.

Seakan gayung bersambut akan penolakan beberapa kader, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Aburizal Bakrie juga menyatakan hal yang sama. Ia menegaskan bahwa untuk saat ini tidak perlu ada kenaikan harga bahan bakar minyak.

"Partai Golkar katakan tak perlu ada kenaikan harga BBM," kata Aburizal Bakrie usai dialog dengan masyarakat di perkebunan kelapa sawit PTP VIII Desa Cikasungka, Cigudeg, Bogor, Jabar, Kamis (29/3).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement