Senin 19 Mar 2012 01:02 WIB

Ini Dia Istana Melayang Pertama di Indonesia

Jaya Suprana
Foto: yogi ardhi/republika
Jaya Suprana

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Ada-ada saja cara orang untuk menarik perhatian. Tampaknya itu pula yang dilakukan lembaga pendidikan Froggy Edutography. Untuk menarik perhatian, mereka membangun sebuah kastil mewah bernama Istana Melayang atua floating castle.

Atas keunikan itu, mereka mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (Muri). "Ini merupakan yang pertama kalinya ada di Indonesia," kata Jaya Suprana, ketua Muri.

Jaya mengatakan, lembaga pendidikan tersebut sangat unik karena didirikan untuk mendorong para generasi penerus bangsa untuk meraih segala mimpi dan cita-citanya.

Edutography memiliki berbagai program untuk mengajak anak-anak berani bermimpi besar sesuai dengan minat dan potensi kecerdasannya.
Pendiri Edutography, Fernando Iskandar mengatakan, lembaga pendidikan yang dia bangun merupakan satu sistem pembelajaran yang membantu anak dan orang tua dalam membuat peta masa depan yang mengacu pada cita-cita anak.
Program tersebut, menurut Fernando, bisa membantu menemukan potensi kecerdasan dan minat anak dan mendorongnya untuk meraih cita-citanya.
Fernando mengatakan untuk membuat program tersebut lebih efektif pihaknya membangun sebuah gedung serupa kastil putih megah yang disebut Istana Melayang atau floating castle yang sungguh mewah dan unik yang terletak di BSD, Tangerang.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement