Rabu 07 Mar 2012 06:30 WIB

Car Free Day ala Bio Farma

car free day
Foto: bio farma
car free day

REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG -- Bio Farma bekerjasama dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Barat menyelenggarakan kegiatan car free day. Kegiatan sudah berlangsung pada Ahad, 5 Februari 2012 di Jalan Dago No 107 Bandung. Berbeda dengan car free day yang biasanya berlangsung di Bandung setiap bulannya, kegiatan ini berupa pameran K3, sepeda santai dan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat

Penyelenggaraan yang dilakukan Bio Farma ini dalam rangka mendukung kegiatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2012. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari Peringatan Hari K3 Nasional dan pencanangan Bulan K3 Nasional 2012 yang mengambil tema Optimalisasi Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) untuk Peningkatan Mutu Kerja dan Produktivitas. Perusahaan melibatkan Panitia Pembina K3 (P2K3),Tim Tanggap Darurat (TTD) Bio Farma, Tim Safety, dan seluruh karyawan. Untuk Bio Farma, pelaksanaan K3 merupakan salah satu aspek perlindungan tenaga kerja yang sangat penting, karena akan mempengaruhi ketenangan bekerja, keselamatan, kesehatan, produktivitas, dan kesejahteraan tenaga kerja.

Kegiatan bulan K3 Nasional merupakan program pemerintah yang dilaksanakan pada setiap 12 Januari sampai 12 Februari. Bulan K3 Nasional diselenggarakan di tingkat pusat, provinsi, dan kabupaten/kota sesuai dengan kondisi setempat yang diprioritaskan pada perusahaan/tempat kerja sektor tertentu, maupun pada tempat-tempat usaha masyarakat yang potensi bahayanya cukup tinggi.  

"Bio Farma mendukung bulan K3 dalam rangka meningkatkan kesadaran dan ketaatan pemenuhan norma K3, meningkatkan partisipasi semua pihak untuk optimalisasi pelaksanaan budaya K3 di lingkungan perusahaan. Sehingga, dengan menerapkan K3 diharapkan mampu mencegah atau mengurangi kecelakaan kerja, penyakit akibat kerja dan terjadinya kejadian berbahaya lainnya," ujar d Mahsun Muhammadi, Ketua P2K3 Bio Farma.

Salah satu upaya yang dilakukan Bio Farma dengan melakukan sosialisasi penerapan kegiatan yang melibatkan seluruh aspek di lingkungan perusahaan secara langsung, seperti pemantauan kegiatan K3 dan rutin melakukan safety patrol ke setiap bagian. Untuk masyarakat, Bio Farma melalui TTD ikut terlibat secara langsung dalam memberikan bantuan dan penanganan bagi para korban bencana alam, seperti penanganan bencana Merapi, bencana banjir bandang, bencana tsunami, bencana longsor, dan bencana banjir.

 

Sertifikasi Occupational, Health and Safety Management System-OHSAS 18001: 2007 untuk pengelolaan keamanan, keselamatan, dan kesehatan bekerja yang dimiliki Bio Farma merupakan salah satu bentuk keberhasilan Bio Farma dalam mengimplementasikan K3 di lingkungan perusahaan. Selain Sertifikasi OHSAS 18001 : 2007, Bio Farma selama dua tahun berturut-turut berhasil meraih Zero Accident Award sebagai keberhasilan kecelakaan nihil di lingkungan kerja dari Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi Republik Indonesia.

Keberadaan P2K3 di lingkungan Bio Farma memiliki tujuan untuk menjamin keberadaan tenaga kerja secara jasmani maupun rohani. Hal ini melalui proses identifikasi, analisa, penilaian, dan pengendalian sumber potensi bahaya yang berkaitan dengan peralatan, bahan, proses, cara kerja serta lingkungan berdasarkan penerapan ilmu pengetahuan, teknologi, peraturan sekaligus pedoman K3. (adv)

sumber : biofarma
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement