Selasa 28 Feb 2012 17:19 WIB

Sutan : Angie Harus Jujur !!

Rep: Mansyur Faqih/ Red: Hafidz Muftisany
Ketua DPP Partai Demokrat Sutan Bhatugana
Ketua DPP Partai Demokrat Sutan Bhatugana

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Ketua DPP Partai Demokrat, Sutan Bhatoegana menghimbau Angelina Sondakh (Angie) untuk mau berbicara apa adanya di persidangan kasus wisma atlet. ''Demokrat selalu menghimbau politik yang bersih, cerdas, dan santun. Santun itu apa adanya. Bukan ada apanya,'' katanya di gedung DPR, Jakarta, Selasa (28/2).

Ia menjelaskan, setiap kader Partai Demokrat seharusnya bersikap memperlancar persidangan. Bukan malah menghambat proses hukum yang ada. Dengan begitu, masyarakat bisa tahu mengenai kejadian yang sebenarnya. Menurutnya, itu sikap yang terbaik apalagi pada akhirnya semua pasti akan ketahuan.

''Tapi kan kita tidak tahu siapa yang benar. Yang tahu hanya tuhan dan dirinya sendiri. Meskipun begitu, kita berharap pengadilan dapat membuktikan kebenarannya,'' lanjut Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrat tersebut.

Ia pun menyayangkan atas apa yang menimpa Angie yang dianggap sebagai kader muda potensial. Anggota Komisi VII itu pun menganggap itu bukan kesalahan Angie semata. Melainkan kesalahan sistem.

 

''Sistem memungkinkan. Ini sistemnya. Di sini kita membahas anggaran triliun rupiah. Tapi pas ke satuan tiga, sudah ada calo yang menunggu di depan pintu. Kalau tidak kuat iman, diambil itu barang. Makanya, itu karena sistem kita memungkinan ditambah belum kuat iman,'' pungkas dia.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement