Ahad 19 Feb 2012 16:19 WIB

PKB: RUU Pemilu Harus Selesai Tepat Waktu

Rep: Erdy Nasrul/ Red: Dewi Mardiani
Marwan Jafar (kanan)
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Marwan Jafar (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Fraksi PKB di DPR berharap pembahasan RUU Pemilu dapat selesai tepat waktu. Hal ini diperlukan agar pemerintah dapat lebih matang mempersiapkan infrastruktur Pemilu dengan cepat.

"Kalau molor, kasihan, nanti pemerintah kelabakan," jelas Ketua Fraksi PKB, Marwan Ja'far, saat dihubungi, Ahad (19/2). Pihaknya akan terus mendorong fraksinya dan fraksi lain di DPR untuk segera menyelesaikan pembahasan RUU ini.

Lobi-lobi akan semakin diintensifkan agar titik temu semakin terang. Isu krusial dalam pembahasan RUU ini, kata dia, adalah seputar parliamentary threshold (PT), jumlah kursi per daerah pemilihan (dapil), sistem pemilu, penghitungan suara habis di dapil atau dibawa ke provinsi, dan sistem perhitungan suara.

Yang paling menjadi sorotan fraksi-fraksi, lanjutnya, adalah angka PT. Hal ini disebabkan masalah ini berkaitan dengan kelangsungan hidup partai di parlemen. Semakin tinggi PT semakin kuat penolakan dan pertentangan antara parpol besar dan kecil.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement