REPUBLIKA.CO.ID, PALMERAH -- Ramainya kasus penangkapan oknum pilot Lion Air yang menggunakan narkoba tak membuat pemesanan tiket maskapai tersebut menurun. Hingga saat ini pesanan tiket pesawat Lion masih berjalan seperti biasa.
Diah Nurhayati, direktur marketing WK Tour and Travel, mengatakan, hingga saat ini penumpang tak terlalu terpengaruh dengan pemberitaan mengenai pilot Lion Air yang kedapatan mengkonsumsi Narkoba.
"Normal ya, penumpang sih bismillah saja sepertinya nggak terpengaruh berita-berita, " ujarnya pada Republika, Senin (6/2).
Diah mengatakan hingga saat ini Lion Air masih banyak diminati dari semua maskapai, sebab maskapai ini memberi penawaran paling murah. Sehingga banyak penumpang dengan berbagai tujuan di tanah air seperti Bali, Medan, dan lainnya memilih maskapai ini.
Diah juga menuturkan masalah ini mungkin tak hanya terjadi pada Lion Air, dan tidak semua pilot Lion Air melakukan hal serupa dengan apa yang dilakukan beberapa oknum pilot. Sehingga para penumpang pun tak khawatir.
Menurut Diah para penumpang cenderung pasrah dalam hal ini. "Pasrah saja, nggak semua pilot seperti itu kan," tutur Diah.
WK Tour and Travel yang berlokasi di bilangan Slipi Jakarta Barat melayani pemesanan tiket baik domestik maupun internasional. Pemesanan tiket menurut Diah lebih bergantung pada bulan. Untuk musim liburan dan hari raya pesanan dan harga tiket akan melonjak tajam ketimbang hari biasa.