Kamis 19 Jan 2012 18:33 WIB

Aa Gym: Masalah Bangsa Berakar pada Keimanan

Aa Gym
Foto: .
Aa Gym

REPUBLIKA.CO.ID,  GORONTALO -- KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym, menilai berbagai problem yang saat ini menimpa bangsa Indonesia berakar dari pondasi mental yang tidak kuat.

"Problem bangsa yang kompleks itu berakar dari pondasi mental kita, yaitu iman yang kurang kuat," ujarnya di Gorontalo seperti dikutip Antara seusai ceramah di Bank Indonesia, Kamis (19/1).

Akibatnya, kata dia, masyarakat Indonesia, terutama para pemimpinnya, saat ini lebih suka pada kehidupan duniawi sehingga cenderung berpikir pragmatis. "Kalau manusia sudah kenal Allah, tentu dia tidak akan menuhankan pangkat, harta, dan segala kesenangan duniawi," tuturnya.

Dari kesenangan kepada kehidupan duniawi itulah, lanjutnya, timbul berbagai tindakan pelanggaran moral dan etika. "Untuk itu kita harus melakukan perubahan mulai dari diri sendiri, mulai saat ini, dan mulai dari hal yang kecil," ajaknya.

Jika individu-individu sudah memulai perubahan ke arah yang baik, maka akan tercipta akumulasi perubahan dalam masyarakat dan bangsa. Aa Gym juga mengajak masyarakat untuk bekerja dengan baik dan maksimal dengan motivasi mencari keberkahan dan kebahagiaan hidup, bukan untuk mencari kekayaan.

"Kalau hidup untuk mencari kekayaan, maka kita sangat mudah terlena pada kehidupan dunia, harus diingat rezeki itu sudah ada jatahnya sehingga kita tidak perlu kuatir rezeki kita akan diambil orang lain" pesannya. Aa Gym datang ke Gorontalo untuk memberikan ceramah di berbagai tempat, selain di BI, Aa Gym juga berceramah di Kabupaten Boalemo dan Limboto, serta di Pesantren Hubulo.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement