REPUBLIKA, BANDUNG – Muhammad Najib terpilih sebagai Ketua Ikatan Cendikiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Wilayah Jawa Barat. Pemilihan tersebut dilaksanakan pada Ahad (27/11) melalui pemilihan suara.
Sebelumnya terdapat tiga calon Ketia ICMI Jawa Barat, yaitu Pembantu Rektor IV Universitas Islam Bandung Sunan Gunung Djati (UIN SGD) Muhammad NAjib, mantan Pembantu Rektor III UIN SGD Endin Nasrudin, dan pemilik Yayasan Daarul Hikam Sodiq Mudjahid. Akan tetapi di tengah musyawarah Sodiq mengundurkan diri. Ketika ditanyakan kesediaannya untuk menjadi ketua, Sodiq menjawab, “Tidak,” kata dia.
Oleh karena itu kandidat berkurang menjadi dua. Kepada peserta musyawarah Sodiq berkata memberikan dukungannya kepada Najib.
Musyawarah wilayah terjadi cukup alot sehingga mengalami deadlock. Akhirnya peserta musyawarah bersepakat untuk mengadakan voting. Voting dilaksanakan sekitar pukul 20.00.
Dari 275 peserta, 134 suara memilih Najib sebagai Ketua ICMI Jawa Barat yang baru. Endin hanya memperoleh 129 suara. Sisanya sebanyak 8 suara tidak sah dan 4 abstain.
Sebelumnya, Najib mengatakan ia memiliki visi untuk memperkuat sosial masyarakat. “Dengan hal tersebut kita tingkatkan implementasi empat kualitas: iman, kerja, takwa, dan kehidupan,” katanya kepada wartawan.