REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Yamaha Vixion Club Indonesia (YVCI) berhasil menyabet rekor MURI sebagai klub motor injeksi yang mampu menghadirkan perwakilan (chapter) terbanyak dalam kegiatan jambore nasional (jamnas).
Dalam Jamnas YVCI di Waduk Gadjah Mungkur, Wonogiri, akhir pekan lalu, total chapter yang hadir mencapai 201, di atas target sebesar 170. Jambore itu dihadiri General Manager Marketing & Promotion Yamaha Indonesia Eko Prabowo dan Bupati Wonogiri Danar Rahmanto.
Ketua Umum YVCI nasional Muriansyah mengaku bangga dengan rekor MURI yang diraih klub motor injeksi. Penghargaan ini juga menunjukkan Vixion merupakan motor injeksi terlaris di Indonesia.
"Rekor ini akan bertahan lama, minimal 4-5 tahun ke depan saat jumlah motor injeksi lebih banyak di pasaran. Tentunya, hal itu akan meningkatkan jumlah klub motor injeksi," ujar dia dalam keterangan resmi, Selasa.
Saat ini, kata dia, jenis motor injeksi masih sedikit. Selain Yamaha, Honda melansir beberapa varian motor injeksi, seperti CBR 150 dan 250 serta Supra X 125.
Dia mengatakan, rekor MURI didapat setelah YVCI masuk usia ke-4. YVCI dibentuk pada 7 Juli 2007. Saat ini terdapat 223 chapter YVCI di seluruh Indonesia di mana tiap chapter memiliki 100 anggota. Anggota mailing list YVCI mencapai 2.500 orang dan di forum klub sebanyak 2.000 orang.
Acara Jamnas ke-2 YVCI sendiri dihadiri 2.100 orang di mana yang terjauh dari Aceh dan Papua. Mereka datang ke Wonogiri melalui jalur darat menggunakan Vixion.
Rekor MURI lainnya juga lahir dari Jamnas ke-2 YVCI, yaitu penggantian aki terbanyak sebesar 1.621 motor. YVCI juga menyelenggarakan kegiatan bakti sosial melalui penyerahan bantuan air bersih sebnyak 8 tangki mobil dan penebaran benih ikan di waduk Gadjah Mungkur.