Kamis 03 Nov 2011 14:25 WIB

Inilah Titik Rawan Ranjau Paku di Jakarta

Rep: S Bowo Pribadi/ Red: Siwi Tri Puji B
Marka ranjau paku di jalan raya, ilustrasi
Foto: Blogspot
Marka ranjau paku di jalan raya, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Dwi Sigit Nurmantyas, menyatakan, Polda Metro Jaya tetap rutin membersihkan ranjau paku di titik-titik rawan. Namun, kawasan rawan ranjau paku di wilayah Jakarta dan sekitarnya kian bertambah.

Operasi ranjau paku itu dilakukan dengan menurunkan mobil golf yang didesain untuk membersihkan paku dari jalanan. "Sampai saat ini, Polda masih mengandalkan dua kendaraan penyapu ranjau paku ini," tegasnya.

Berdasarkan data Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mencatat ada puluhan titik kerawanan ranjau paku di wilayah Jakarta.

Masing- masing di Jakarta Pusat, meliputi sepanjang Jl Letjen Suprapto (underpass) Senen, Jl Hayam Wuruk, Kawasan Pasar Baru serta depan gedung DPR/MP R RI.

Di wilayah Jakarta Barat meliputi kawasan Slipi ke arah Grogol, Jl Layang Pesing- Cengkareng dan Jl Raya Panjang- Cengkareng. Wilayah Jakarta Timur meliputi Cawang- Kalimalang, Jl Perintis Kemerdekaan, Jl Raya Bogor mengarah- Cimanggis, Terowongan Cawang- Cililitan dan kawasan Jatinegara.

Di Jakarta Selatan meliputi Jl Buncit Raya (Republika- Ragunan), Jl Buncit Raya- Kuningan, Jl Fatmawati- Pondok Labu, Jalan layang Simprug- underpass Kebayoran Lama, Jembatan Semanggi- Blok M, Semanggi- Bundaran HI, Jl MT Haryono serta Pancoran- Cawang

Sedangkan di kawasan Jakarta Utara meliputi jalan Cakung- Cilincing, Jl Yos Sudarso- Tanjung Priok, Jl Yos Sudarso (depan Polres Jakarta Utara) - ke Plumpang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement