Ahad 18 Sep 2011 16:50 WIB

Walah! Orangutan Usia Lima Tahun Bisa Merokok

Rep: C22/ Red: Djibril Muhammad

REPUBLIKA.CO.ID, Belum lama ini, Shirley, orangutan penghuni kebun binatang pemerintah di Johor Malaysia kedapatan merokok. Hal ini membuat Nature Alert, kelompok pegiat lingkungan menulis surat kepada pejabat Malaysia dan melaporkan orang-orang sering terlihat melempar rokok kepada Shirley.

Shirley kini telah dikarantina untuk menghilangkan kebiasaannya. Tak jauh berbeda dengan Malaysia, orangutan di kebun binatang Indonesia sebagian besar merokok.

"Orangutan yang merokok di kebun binatang terjadi di mana saja kecuali Taman Safari," kata Hardi Bhaktiantoro, Direktur Pusat Perlindungan Orang Utan, Centre for Orangutan Protection (COP) dikutip dari laman BBC, Ahad (18/9).

"Orangutan merokok karena bebasnya interaksi antara pengujung dan orangutan, sementara petugas tidak mencegahnya. Akibatnya pengunjung bisa melempar rokok, makanan atau minuman," kata Hardi.

Salah satu pengamatan yang disaksikan Hardi pertengahan September adalah orangutan berusia lima tahun dan tengah merokok di Kebun Binatang Taru Jurug, Solo. "Orangutan yang merokok bagi kebanyakan orang dianggap lucu, dan ditertawakan sama-sama," kata Hardi.

Ia mengatakan karena DNA orangutan dan manusia sama sekitar 97 persen, maka dampak rokok bagi kesehatan primata ini juga besar. "Dampak buruk pasti, rokok membahayakan kesehatan. DNA manusia dengan orang utan mirip, jadi membahayakan juga untuk orangutan," tambah Hardi.

Untuk itu ia mendesak pihak kebun binatang untuk melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap orangutan dan mengupayakan kebiasaan pengunjung memberikan sesuatu kepada orangutan dihentikan.

"Kebun binatang harus melakukan pemeriksaan apakah orangutan mereka sehat atau tidak. Bila tidak, bisa membahayakan pengunjung. Bila ada yang kena TBC misalnya, dan batuk, pengunjung juga bisa terkena," tambahnya.

sumber : BBC
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement