Jumat 05 Aug 2011 08:53 WIB

Pasar Palabuhanratu Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Red: cr01
Pasar terbakar (ilustrasi)
Foto: jurnalpatrolinews.com
Pasar terbakar (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI – Sebanyak 42 kios di Pasar Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi ludes terbakar api, Jumat (5/8) dini hari. Kobaran api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 03.00 WIB.

Peristiwa terbakarnya puluhan kios tersebut terjadi sekitar pukul 00.15 WIB. Penyebab terjadinya kebakaran hingga kini masih diselidiki oleh petugas kepolisian.

Berdasarkan data Dinas Koperasi, Perindustrian, Perdagangan, dan Pasar (Diskoperindagsar) Kabupaten Sukabumi, selain menghanguskan 24 unit kios, sebanyak 27 lapak pedagang kaki lima (PKL) di depan pasar turut terbakar.

Kepala Bidang Pasar Diskoperindagsar Kabupaten Sukabumi, Ela Nurlaela, mengatakan kerugian akibat peristiwa kebakaran tersebut diperkirakan mencapai Rp 4,2 miliar. Pasalnya, selain meludeskan bangunan, kobaran api juga membakar semua barang yang ada di dalam kios milik pedagang.

Ela mengatakan, para pedagang yang terkena musibah kebakaran telah mendapatkan bantuan dari pemerintah. Sementara untuk kegiatan usahanya, pemerintah akan membantu membuka tempat berjualan sementara di sekitar kawasan pasar.

sumber : Riga Nurul Iman

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement