Selasa 12 Jul 2011 17:22 WIB

Ical: Saya Sedih dan Prihatin dengan Partai Demokrat

Rep: Muhammad Hafil/ Red: Krisman Purwoko
Aburizal Bakrie
Aburizal Bakrie

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie menyatakan sedih atas masalah yang menimpa Partai Demokrat saat ini. Ia berharap partai yang didirikan oleh Susilo Bambang Yudhoyono itu segera menyelesaikan masalahnya.

“Saya ikut sedih dan prihatin, tapi saya berharap mereka bisa menyelesaikan seluruh masalahnya,” kata Ical saat menerima kunjungan dari Pengurus Besar HMI di kantornya, Jakarta, Selasa (12/7).

Terkait dengan masalah Partai Demokrat itu, Ical mengaku telah mengeluarkan perintah larangan kepada kader-kadernya untuk mengomentari masalah internal partai itu. Karena, kader Partai Golkar tidak berhak untuk mencampuri urusan partai lain.

Seperti diketahui, masalah yang menimpa Partai Demokrat itu membuat Ketua Pembinanya yang juga Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono angkat bicara melalui keternagan pers di rumah pribadinya, Cikeas, Senin (11/7) malam. SBY berpesan kepada kader-kadernya untuk tetap menjaga kekompakkan selama menghadapi masalah itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement