Rabu 01 Jun 2011 12:06 WIB

Pidato Habibie Pukau Hadirin, SBY Sibuk Mencatat

Rep: Esthi Maharani/ Red: Siwi Tri Puji B
BJ Habibie
Foto: Republika/Yogi Ardhi
BJ Habibie

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -  Presiden ke tiga RI BJ Habibie menyampaikan pidato kenegaraan yang memukau. Sejumlah hadirin yang hadir seringkali memberikan tepuk tangan riuh atas pidato yang disampaikan dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila, 1 Juni di Gedung Nusantara IV.

Di sela pidato itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pun tampak sibuk mencatat poin-poin yang dianggap penting. Kertas, pulpen, dan dialasi papan.

Tidak diketahui apa yang dicatat SBY yang juga akan menyampaikan pidato kebangsaan di urutan ke-3, usai Presiden ke-3 Megawati Soekarnoputri.

Saat pidato Habibie usai pun, hampir seluruh hadirin yang hadir berdiri dan memeberikan tepuk tangan yang tak kunjung berhenti. SBY menyalaminya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement