Sabtu 30 Apr 2011 14:25 WIB

Polisi Dalami Keterkaitan Frame Ritz dengan Malinda Dee

Rep: bilal ramadhan/ Red: taufik rachman

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA- Polisi sedang mendalami beberapa perusahaan yang dimiliki Inong Malinda Dee lainnya, selain PT Sarwahita Global Manajement (SGM). Salah satunya Frame Ritz, sebuah rumah produksi yang kerap memproduksi film-film televisi.

"Termasuk itu (Frame Ritz). Ada beberapa perusahaan Malinda lagi yang masih didalami," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri, Kombes Boy Rafli Amar, Sabtu (30/4).

Ia menambahkan polisi mendalami rekening pada beberapa perusahaan Malinda lainnya karena diduga juga menjadi tempat penampungan dana pencucian uang. Pasalnya, Malinda kerap menggunakan rekening orang-orang terdekatnya untuk menampung dana yang digelontorkan dari tiga nasabah Citibank itu.

Suami siri Malinda, Andhika Gumilang dan adik kandung Malinda, VL dan suaminya, IS, menjadi tersangka dan dilakukan penahanan karena rekeningnya dialiri dana pencucian uang Malinda.

"Perusahaan Malinda yang terbukti rekeningnya menjadi penampungan pencuian uang kan baru Sarwahita (SGM)," imbuhnya.

Sebelumnya, polisi membekukan rekening PT SGM yang pernah digunakan Malinda untuk menampung dana pencucian uang. Malinda sendiri merupakan pendiri PT SGM dan memiliki saham sebesar 20 persen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement