Senin 25 Apr 2011 20:37 WIB

Kuasa Hukum Pastikan Kebenaran Penangkapan Imam Firdaus

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Krisman Purwoko

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Pihak keluarga Imam Firdaus (IF) mengutus kuasa hukumnya, Fery Juan, untuk memastikan penangkapan Imam Firdaus. Pasalnya selama ditangkap pada Jumat (22/4) dini hari lalu, keluarga belum juga diberikan informasi mengenai penangkapan Imam dari polisi.

"Tadi kami sudah bertemu dengan penyidik dan benar Imam yang ditangkap," kata kuasa hukum keluarga Imam Firdaus, Fery Juan, di Gedung Trans National Crime Center (TNCC) Mabes Polri, Jakarta, Senin (25/4).

Ia menambahkan, saat ini Pepi masih ditahan di Bareskrim Polri dan dalam keadaan sehat. Pasalnya keluarga, terutama istri Imam, Nurshabah, ingin memastikan kebenaran berita jika suaminya terlibat dalam aksi terorisme. "IF ternyata benar tertangkap Densus 88," ujarnya.

Namun Imam, lanjutnya, masih dilakukan pemeriksaan lanjutan karena belum cukup barang bukti. Namun ia memastikan akan tetap membela hak-hak hukumnya.

Ia menambahkan, belum sempat bertemu dengan Imam karena masih dalam pemeriksaan. "Tapi kata penyidik sehat dan tidak kurang makanan," tegasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement