Rabu 19 Jan 2011 13:45 WIB

Wapres Ajak Pengusaha Kelola Air

Rep: Yasmina Hasni/ Red: Djibril Muhammad
Wapres Boediono
Wapres Boediono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Wakil Presiden Boediono mengajak kalangan pengusaha untuk mulai melakukan pengelolaan sumber daya air. Sebab, Indonesia adalah negara yang dilimpahi oleh air, dan ke depannya air akan menjadi suatu sarana yang menjadi perebutan banyak negara.

"Kita sekarang mungkin tidak merasakan itu, tapi air adalah sumber kehidupan merupakan faktor yang sangat penting dari kehidupan di dunia dan kehidupangan bangsa kita ini dan kehidupan di dunia," tuturnya saat Peresmian Pembukaan Sidang Dewan Pleno II Munas Khusus HIPMI di Istana Wakil Presiden, Rabu (19/1).

Apalagi, kata dia, ini juga akan terkait dengan kebutuhan pangan yang akan terus melonjak. Pasalnya, pangan tidak bisa ditanam tanpa adanya air. Hingga kini, menurutnya, teknologi yang ada menunjukan bahwa padi masih membutuhkan air dalam jumlah besar. Apalagi, belum juga ada penemuan teknologi agar padi efisien dalam penggunaan air. "Efisien penggunaan pupuk, lahan, pestisida iya, tapi efisien penggunaan air tidak," ujar Wapres.

Ditambah, katanya, pangan masih akan menjadi isu yang akan berlanjut. "Oleh sebab itu Indonesia benar benar harus kita amankan dari segi kebutuhan pangan ini," kata Boediono.

Sebab, isunya merupakan isu global dan bukan hanya Indonesia. Apalagi, ditambah pertumbuhan penduduk di dunia yang mengalami peningkatan signifikan. Di 2010 perhitungan terakhir penduduk dunia mencapai 6,8 miliar orang, padahal di 1970 jumlah penduduk kurang dari separuhnya, yaitu 3,7 miliar penduduk. Maka, diprediksi, pada 2027 nanti akan terus tumbuh hingga mencapai 8 miliar penduduk.

Kebanyakan, mereka ini adalah mereka yang lahir dan tinggal di negara berkembang. Karena itulah, jumlah kebutuhan pangan masih akan terus meningkat. Bukan hanya karena pertambahan penduduk, tetapi juga karena penambahan pemasukan dari penduduk yang terus meningkat. Hal ini, adalah tantangan sekaligus peluang.

Hal ini, menurut dia, menjadi satu contoh saja bahwa air menjadi sesuatu yang sangat strategis untuk dikelola. Indonesia sendiri, papar dia, berada dalam posisi ke empat dengan ketersediaan air terbanyak. Nomor satu yakni Brasil yang, menurut Wapres, sumber airnya sangat luar biasa, kemudian Kanada, Amerika, berikutnya adalah Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement