Senin 18 Oct 2010 06:21 WIB

Demokrat: Golkar tak Berani Keluar dari Setgab

Rep: Antara/ Red: Budi Raharjo
Ahmad Mubarok
Ahmad Mubarok

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Partai Demokrat tidak mempermasalahkan Partai Golkar keluar dari Sekretariat Gabungan meskipun partai itu berpengalaman dan bisa melakukan manuver politik yang mempengaruhi kebijakan pemerintah.

''Nggak ada takut dan gentar bagi Demokrat bila memang Golkar keluar dari Setgab,'' kata Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Saan Mustopa, Jakarta, Ahad (17/10).

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Achmad Mubarok bahkan yakin Partai Golkar tak akan berani keluar dari Setgab. ''Golkar tidak keluar dari Setgab, tak akan berani,'' ujarnya.

Dia enggan menjelaskan penyebab Golkar tak akan keluar dari Setgab. ''Yang pasti bangsa akan rugi,'' kilahnya.

Saan Mustopa mengakui Partai Golkar adalah partai yang berpengalaman banyak dan sangat lihai bermanuver politik, termasuk di parlemen. ''Demokrat akan menyambut baik apapun yang diputuskan di internal Golkar. Demokrat akan hargai pilihan dan sikap Golkar bila memang mau keluar dari Setgab,'' katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement