Senin 24 May 2010 09:04 WIB

Kemenangan 'Hati' Anas Urbaningrum

Rep: C22/ Red: Budi Raharjo
Anas Urbaningrum
Foto: Pandega/Republika
Anas Urbaningrum

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Pengamat politik, Sigit Pamungkas, menganggap kemenangan Anas Urbaningrum dalam kongres Partai Demokrat untuk memperebutkan posisi ketua umum dipandangnya sebagai kemenangan politik hati.

''Politik citra runtuh di tangan politik hati,'' ujar Sigit dalam pesan singkat yang diberikan pada Ahad, (23/5) mengomentari kemenangan Anas dalam kongres Partai Demokrat.

Menurut Sigit, mantan ketua umum HMI itu prospektif untuk dimajukan dalam pemilu 2014. Dosen Ilmu Pemerintahan UGM ini, mengatakan Anas akan menjadi sangat diperhitungkan oleh partai-partai lain. ''Sebab, gaya berpolitiknya yang tenang dan terukur,'' katanya. 

Anas terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2010-2015 lewat pemilihan suara terbanyak (voting) dua putaran. Dalam voting putaran kedua, Anas memperoleh 280 suara, mengalahkan Marzuki Alie yang memperoleh 248 suara. Sementara, sebanyak dua suara dinyatakan tidak sah.

Sementara kandidat Andi Mallarangeng yang lebih mementingkan politik citra kandas di putara pertama.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement