Sabtu 22 May 2010 07:17 WIB

Kongres Partai Demokrat Dibanjiri Pejabat Negara

Rep: M Ikhsan Shiddieqy / Red: Endro Yuwanto
Partai Demokrat
Partai Demokrat

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG-Kongres II Partai Demokrat tidak hanya menjadi pesta bagi para kader, namun menjadi ajang kumpul-kumpul para pejabat negara. Selain itu, para pentolan parpol lainnya juga tampak hadir di arena kongres.

Mereka berangsur-angsur tiba di lokasi sejak satu jam sebelum kongres berlangsung, Jumat (21/5). Para pejabat yang sudah tampak di arena kongres hingga pukul 19.50 WIB adalah Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR), Taufik Kiemas, Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman, dan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) M Mahfud. Semua anggota Kabinet Indonesia Bersatu II hadir dalam kongres, termasuk anggota kabinet dari parpol koalisi.

Para tokoh parpol yang hadir di kongres antara lain Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, Ketua Umum PKPI Sutiyoso, fungsionaris PPP Koerdi Mukri. Sementara itu, semua kandidat Ketua Umum Partai Demokrat sudah hadir di lokasi kongres sejak 07.30 WIB.

Kongres II Partai Demokrat berlangsung di Hotel Mason Pine, Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat. Kongres berlangsung sejak Jumat (2/5) hingga Ahad (23/5). Pemilihan Ketua Umum direncanakan berlangsung pada hari kedua.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement