Rabu 14 Apr 2010 21:49 WIB

PDIP Resmi Tolak Sri Mulyani di DPR

Rep: Antara/ Red: Budi Raharjo
Tjahjo Kumolo
Tjahjo Kumolo

JAKARTA--Fraksi PDIP benar-benar menepati janjinya untuk menolak kehadiran Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam setiap acara resmi DPR pasca hak angket Bank Century. Ketua Fraksi PDI P, Tjahjo Kumolo, menyatakan secara resmi telah menolak kehadiran Menkeu untuk mewakili pemerintah dalam setiap sidang, baik di Komisi XI maupun Badan Anggaran.

''Pimpinan Fraksi sudah mengirim memo kepada Ketua Kelompok Fraksi (XI) PDIP DPR dan Kelompok Fraksi Badan Anggaran, yakni Emir Moeis mengenai hal tersebut,'' ungkapnya di Jakarta, Rabu (14/4).

Tjahjo menegaskan, tidak ada kompromi bagi Sri Mulyani yang telah divonis DPR ikut bertanggung jawab terhadap bailout Bank Century bersama Wakil Presiden Boediono yang saat kejadian menjabat gubernur Bank Indonesia. Menkeu ditolak mewakili pemerintah.

Menurut Tjahjo, kehadiran Menkeu masih bisa diwakili anggota kabinet yang lain, seperti Menko Perekonomian Hatta Rajasa atau Menkeu ad interim. ''Kalau toh Sri Mulyani hadir, posisinya hanya mendampingi saja dan tidak menyampaikan materi atas nama pemerintah,'' tegasnya.

Tjahjo menyatakan, sikap itu terkait konsistensi terhadap keputusan paripurna DPR perihal hasil angket skandal Bank Century sampai proses hukumnya selesai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement