SANUR--Ketua Dewan Pertimbangan Pusat (Deperpu) PDIP, Taufik Kiemas, menolak dicalonkan kembali untuk menduduki jabatan yang sama untuk lima tahun ke depan. Dengan alasan regenerasi, dia merasa usianya yang tak muda lagi tidak sesuai untuk mendudukupi kursi strategis.
''Aku pasti tidak mau lagi,'' tegas Taufik, di sela-sela Kongres III PDIP yang digelar di Sanur, Bali, Rabu (7/4).
Taufik merasa usianya yang kini mencapai 68 tahun membuatnya tidak sesuai menduduki posisi strategis dalam PDIP. Dia ingin terjadinya regenerasi dalam jabatan Ketua Deperpu. Ketika ditanya siapa tokoh PDIP yang pantas menggantikannya, Taufik tidak mau banyak berkomentar. ''Aku ini tidak ikut campur lagi,'' katanya.
Namun, Taufik menilai sosok Ketua Deperpu sebaiknya berusia di atas 60 tahun. Siapa orangnya, lagi-lagi suami Megawati itu tidak mau menjawabnya. ''Aku tidak mau menentukan orang yang setengah mati, sekarang mesti menentukan anak-anak yang di bawah 40 tahun. Kenal saja tidak, nanti kalau saya salah pilih dibilang ini dosa Pak Taufik Kiemas pilih orang yang salah,'' kilahnya.
Taufik menyerahkan penentuan kriteria orang yang tepat sebagai Ketua Deperpu pada istrinya, Megawati. Megawati kembali terpilih menjadi Ketua Umum DPP PDIP.