Ahad 02 May 2021 11:49 WIB

Mantan PM Italia Tinggalkan RS Usai 24 Hari Perawatan

Infeksi corona memperburuk masalah peradangan kronis yang sudah ada sebelumnya.

Rep: Dwina agustin/ Red: Friska Yolandha
Silvio Berlusconi
Foto: REUTERS/Alessandro Bianchi
Silvio Berlusconi

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Mantan Perdana Menteri Italia Silvio Berlusconi telah keluar dari rumah sakit San Raffaele Milan setelah menjalani tes selama 24 hari, Sabtu (1/5). Dia meninggalkan rumah sakit dan langsung menuju kediamannya di utara Milan pada Jumat (30/4).

Pria berusia 84 tahun ini kembali ke vilanya di Arcore, utara Milan. Sebuah kamar seperti rumah sakit telah disiapkan di properti itu sebagai syarat oleh dokter untuk mengizinkannya keluar.

Baca Juga

Tokoh media itu diterbangkan ke rumah sakit pada 6 April dari Prancis selatan, tempat dia menghabiskan Paskah di rumah putrinya Marina. Sebuah sumber pada saat itu mengatakan, perdana menteri empat periode itu telah dirawat di rumah sakit untuk tes lanjutan setelah tertular virus corona September lalu.

Berlusconi berada di rumah sakit hanya beberapa minggu sebelumnya untuk pemeriksaan rutin lainnya. Hal itu mencegahnya menghadiri sidang pengadilan untuk kasus yudisial yang melibatkannya.

Lapoan surat kabar Italia Corriere della Sera menyatakan, infeksi virus corona telah memperburuk masalah peradangan kronis yang sudah ada sebelumnya. Dia menjalani operasi jantung besar pada 2016 dan selamat dari kanker prostat, kemudian dirawat di rumah sakit pada Januari tahun ini karena masalah jantung.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement