Kamis 21 Jan 2021 16:42 WIB

Daftar Pemain AC Milan Nomor Punggung 9 (3)

pemain dengan nomor punggung 9 seringkali mendapatkan sorotan

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Krzysztof Piatek
Foto: EPA/FEDERICO PROIETTI
Krzysztof Piatek

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN — Di urutan lima ada Andre Silva yang sengaja didatangkan dari Porto dengan nilai 33,5 juta euro pada 2017 lalu. Namun pemain asal Portugal ini hanya mencetak delapan gol dari 14 penampilannya di Liga Europa dan ganya mencetak dua gol di Serie A. Silva kemudian pindah ke Eintracht Frankfurt dan mendapatkan penampilan terbaiknya yang membuat AC Milan menyesal.

Urutan keempat ada Krzysztof Piatek yang menggunakan nomor punggung 19 selama enam bulan pertamanya di Milan. Dia pun bekerja keras dan mampu menjadi pemain tercepat yang mencetak enam gol untuk klub.

Dia kemudian menggunakan nomor punggung 9 yang justru membuat pebampilannya menurun. Dia hanya mencetak lima gol dari 20 laga sehingga akhirnya pindah ke Hertha Berlin dengan harga 23,5 juta pound pada Januari 2020.

Di urutan ketiga ada Gonzalo Higuain yang memiliki rekor di Real Madrid, Napoli, dan Juventus. Namun rekor serupa gagal dia lakukan di AC Milan. 

Dia hanya menceyak tujuh gol di 10 laga perdananya dan hanya mencetak satu gol di 12 laga terakhirnya. Higuain pun menjafi sorotan setelah gagal mengeksekusi penalti dan keluar dari lapangan saat melawan mantan klubnya, Juventus.

Di posisi dua ada Gianluca Lapadula yang menghabiskan karirnya di Italia. Dia pun datang ke AC Milan pada 2016 lalu dan hanya mencetak delapan gol dari 29 penampilannya di semua kompetisi.

Angka ini terhitung bagus namun dia mengakui memikul beban berat dengan menggunakan nomor punggung 9. Dia tidak percaya takhayul soal nomor  9 tersebut.

"AC Milan bagi saya adalah pencapaian puncak dari sebuah mimpi dan pendakian yang sangat jauh dari bawah. Sangat menyenangkan bermain di San Siro, para fans selalu mendukung saya. Saya memiliki hubungan khusus dengan fans Rossoneri," kata Lapadula.

Nama Filippo Inzaghi memang pantas berada di posisi pertama. Dia mencetak 126 gol dari 300 penampilannya selama 11 tahun memperkuat AC Milan. Dia pun mencatatkan namanya untuk membantu AC Milan meraih dua gelar Serie A, satu gelar Coppa Italia dan dua Liga Champions.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement