Jumat 08 Dec 2017 16:55 WIB

Anies: Kegiatan Sosial-Budaya dan Agama untuk Warga Jakarta

Rep: Mas Alamil Huda/ Red: Bilal Ramadhan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memerintahkan aparatur pemerintah dari camat, lurah hingga RT dan RW memperbanyak kegiatan yang melibatkan warga secara langsung. Pelibatan warga dalam kegiatan-kegiatan secara otomatis akan memperbanyak ruang interaksi di antara mereka.

"Kita ingin warga berinteraksi, tidak sekedar transaksi ekonomi tapi juga kegiatan sosial, budaya, agama harus jadi bagian warga Jakarta," kata dia di acara bersama aparatur pemerintah Kota Jakarta Timur di GOR Ciracas, Jumat (8/12).

Anies mengatakan, kalau hanya mengandalkan transaksi ekonomi saja maka warga tidak akan saling kenal dan berinteraksi secara sosial budaya. Ia juga berharap bahwa musyawarah-musyawarah di antara warga ditingkatkan. Ia memerintahkan aparatur untuk terus menyapa dan melibatkan warga dalam berbagai kegiatan.

"Kita inginkan warga Jakarta satu sama lain dekat dan akrab. Kalau terjadi, insya Allah kondisi kampung bahagia sejahtera," katanya.

Menurutnya, Jakarta secara perekonomian memang 'gula' yang mengundang banyak semut untuk datang. Hal itu tak bisa dihindari. Namun, menurut Anies, itu tak berarti interaksi antar warga di Ibu Kota hanya sebatas transaksi ekonomi. Dia meyakini interaksi sosial dan kebudayaan bisa dibuat lebih baik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement