Ahad 13 Sep 2015 15:31 WIB

Masjid Purwokerto Gelar Shalat Gaib Korban Derek Masjidil Haram

Rep: Eko Widiyatno/ Red: Indira Rezkisari
Masjidil Haram
Foto: AP
Masjidil Haram

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Keprihatinan yang mendalam dan pernyataan duka cita, dirasakan para jemaah di Masjid Baitussalam Purwokerto. Untuk itu, ratusan jemaah yang menunaikan shalat Dhulur berjamaah di masjid tersebut, melaksanakan Shalat Ghaib bagi para korban yang meninggal dalam musibah terebut.

Ratusan jamaah, tampak khusyuk mengikuti Shalat Ghaib dengan diimami oleh Imam Masjid Agung Baitussalam, Sudarman. Usai Shalat Ghaib, jamaah juga mendoakan para arwah para korban mendapat tempat yang baik di sisi Allah SWT, sedangkan keluarga korban yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan.

''Kejadian tersebut merupakan musibah murni, tidak ada unsur kesengajaan dari manusia. Tapi disebabkan bencana angin kencang dan hujan deras yang menyebabkan derek yang digunakan untuk merenovasi Masjidil Haram menjadi runtuh, dan menimpa jemaah yang sedang berada di Masjidil Haram,'' katanya.

Ketua Yayasan Masjid Agung Baitussalam, Achmad Mulyono, juga menyampaikan belasungkawa dan mengajak Umat Islam untuk mendoakan para korban yang meninggal agar diterima di sisi Allah. ''Sedangkan yang mengalami luka-luka, kita doakan agar bisa segera sembuh sehingga bisa melaksanakan seluruh rangkaian rukun ibadah haji yang akan dilaksanakan,'' jelasnya.

Musibah ambruknya derek proyek pembangunan di Masjidil Haram, Makkah, terjadi dua hari lalu. Jemaah yang saat itu sedang beribadah menjelang Shalat Maghrib, dikejutkan dengan ambruknya salah satu derek akibat hujan lebat dan angin kencang yang berlangsung saat itu.

Berdasarkan infomrasi yang diperoleh Takmir Masjid Baitussalam, korban meninggal sudah mencapai 107 orang dan ratusan lainnya luka-luka.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement