Sabtu 08 Feb 2014 22:15 WIB

Ratusan Warga Berjejer Saksikan Fenomena Air Laut Surut

Laut (ilustrasi)
Foto: Antara/Dedhez Anggara
Laut (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Surutnya air laut di Pantai Karangantu, Banten, menjadi tontonan warga yang penasaran ingin menyaksikan langsung kondisi pantai tersebut. Ini setelah adanya pemberitaan beberapa hari terakhir soal surutnya pantai tersebut.

"Saya penasaran aja pengen lihat. Katanya, surutnya lebih satu kilo meter. Saya tahu dari berita-berita aja," kata Agus, seorang pengunjung Karangantu asal Cipare, Kota Serang, Sabtu.

Ia mengatakan sebelumnya banyak beredar dari berbagai pemberitaan media bahwa air laut pantai Karangantu surut berbeda dari biasanya. Bahkan, ia juga mendengar adanya isu akan terjadi tsunami karena sudah beberapa hari pantai tersebut airnya surut.

Namun, Agus mengaku sudah tidak penasaran setelah menyaksikan langsung kondisi pantai tersebut. Dia melihat kondisi pantainya biasa-biasa saja. Hanya saja memang surutnya pantai tersebut lebih luas karena tumpukan lumpur lebih banyak.

"Ini biasa saja,'' kata Agus. ''Mungkin karena lumpurnya saja lebih banyak, jadi terlihat seperti lebih jauh surutnya.''

Ratusan warga tampak berjejer di sepanjang tembok pemecah ombak di Pantai Karangantu untuk menyaksikan fenomena surutnya air laut. Ada beberapa skenario mengapa air laut bisa surut.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement