jatimnow.com - Seorang pasien positif Covid-19 yang dirawat di ruang isolasi RSUD RA Basoeni Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto dilaporkan sempat kabur, Jumat (20/8/2021).
Pasien itu diketahui berinisial S, warga Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto. Saat kabur, pria itu tidak diketahui oleh petugas RSUD RA Basoeni.
Plt Direktur RSUD RA Basoeni, dr Ulum Rokhmat Rohmawan membenarkan kaburnya salah satu pasien positif Covid-19 yang dirawat di ruang isolasi tersebut.
"Iya sempat pulang," kata dr Ulum, Sabtu (21/8/2021).
Namun tidak berselang lama, pihak RSUD RA Basoeni menuju ke rumah pasien didampingi perangkat desa serta aparat TNI-Polri.
"Jam 11 malam sudah balik ke RSUD Basoeni. Sekarang dirawat di ruang B4 RIC19. Pasien diketahui memiliki penyakit penyerta atau komorbid, hipertensi," pungkasnya.