REPUBLIKA.CO.ID, PADANG--Pemerintah Kota Padang hari ini, Jumat (5/3) memberikan suntik vaksin terhadap 800 orang lanjut usia (Lansia). Penyuntikkan vaksin untuk lansia ini dilaksanakan di Gedung Hok Tek Tong (HTT), Kota Padang.
"Untuk vaksinasi hari ini, kami bekerja sama dengan HTT untuk menghadirkan lansia yang akan divaksin. Saat ini telah terdaftar sebanyak 800 orang," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, Feri Mulyani.
Feri menjelaskan dalam pelaksanaan vaksinasi lansia ini, Dinkes Padang menurunkan tenaga kesehatan dari rumah sakit dan Puskesmas yang ada di Kota Padang.
Selain terhadap Lansia, Pemko Padang juga sudah memulai suntik vaksin terhadap TNI dan Polri. Untuk TNI dan Polri suntik vaksin sudah menghabiskan 1.000 dosis. Pelaksanaan vaksinasi terhadap TNI dan Polri ini dilakukan di masing-masing instansi."Untuk vaksinasinya kami serahkan kepada masing-masing instansi. Karena masing-masing memiliki Tenaga Kesehatan," ujar Feri
Vaksinasi anggota TNI dilakukan di Rumah Sakit Reksodiwiryo yang terletak di daerah Ganting, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang. Penyuntikkan vaksin untuk Polri akan melakukan vaksinasi di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumbar di daerah Jati, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang.