Senin 29 Dec 2014 07:33 WIB
AirAsia hilang

Pencarian Air Asia Dilanjutkan, TNI AU Kerahkan 2 Pesawat Hercules

Air Asia
Foto: Youtube
Air Asia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pencarian pesawat AirAsia QZ8501 yang hilang kontak pada Ahad (28/12) kemarin, kembali dilanjutkan hari ini. Dua unit pesawat Hercules C-130 akan dikerahkan dalam pencarian pesawat AirAsia yang difokuskan di wilayah perairan Tanjung Pandan.

"Kami akan menerjurkan dua set crew untuk pencarian hari ini. Dua pesawat Hercules yang diturunkan hari ini adalah A-1319 dengan Kapten Letkol IGP Putu dan pesawat A-1313 dengan Kapten Mayor Akal Juang," ujar Komandan Lanud Halim Perdanakusuma Marsekal Pertama Sri Pulung, Senin (29/12).

Ia melanjutkan, dua pesawat Hercules akan melakukan pencarian selama kurang lebih sembilan jam di wilayah perairan Tanjung Pandan. Selain dua pesawat Hercules, TNI AU juga akan mengerahkan dua unit pesawat Boeing 737 dan dua unit helikopter Super Puma untuk melakukan pencarian itu.

"Keempat pesawat itu akan diterbangkan dari Bandara Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat," katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, pesawat AirAsia QZ8501 hilang kontak dalam penerbangan dari Surabaya menuju Singapura, pada Ahad pagi kemarin. Pesawat AirAsia itu mengangkut 155 penumpang dan 7 kru, yang sebagian besar berasal dari Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement