Sabtu 11 Dec 2021 08:09 WIB

Bandung Berterima Kasih pada Mang Oded, Jasanya Abadi

Bandung berterima kasih kepada almarhum atas jasanya saat memimpin Kota Bandung.

Rep: Bayu Adji P/ Red: Mas Alamil Huda
Sejumlah pelayat melayat jenazah almarhum Wali Kota Bandung Oded M Danial di Pendopo Kota Bandung, Jalan Dalem Kaum, Kota Bandung, Jumat (10/12). Wali Kota Bandung Oded M Danial meninggal dunia pada Jumat (10/12) pukul 11.55 WIB diduga akibat serangan jantung saat hendak menjadi khotib Sholat Jumat di Masjid Mujahidin Bandung.
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Sejumlah pelayat melayat jenazah almarhum Wali Kota Bandung Oded M Danial di Pendopo Kota Bandung, Jalan Dalem Kaum, Kota Bandung, Jumat (10/12). Wali Kota Bandung Oded M Danial meninggal dunia pada Jumat (10/12) pukul 11.55 WIB diduga akibat serangan jantung saat hendak menjadi khotib Sholat Jumat di Masjid Mujahidin Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung ikut mengantarkan Wali Kota Oded M Danial ke tempat peristirahatannya yang terakhir di wilayah Lengkong, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat (10/12). Pemkot Bandung mewakili warga Bandung berterima kasih kepada almarhum atas jasanya yang abadi dikenang warga Kota Bandung.

Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, mengatakan, almarhum meninggal pada Jumat 10 Desember 2021. Atas nama Pemkot Bandung, Yana mengucapkan terima kasih atas segala jasa, pengabdian, dan upaya yang selalu dicurahkan almarhum dalam membagun Kota Bandung yang sudah baik menjadi lebih baik. 

"Semoga almarhum diampuni dosanya, diterima amalnya, dilapangkan kuburnya. Semoga almarhum wafat dalam keadaan khusnul khotimah," kata dia, saat menyampaikan sambutan dalam prosesi pemakaman Oded di Tasikmalaya, Jumat (11/12) malam.

Yana juga meminta maaf atas kesalahan yang pernah dibuat oleh almarhum, baik yang disengaja maupun tidak disengaja. Kepada keluarga Oded, Yana mendoakan agar diberikan kesabaran, ketabahan, dan keikhlasan.

"Saya melepas almarhum di tempat ini. Semoga almarhum diterima segala amal ibadahnya. Hatur nuhun kepada semua yang meringankan langkah, mengantarkan almarhum ke peristirahatan terakhir. Semoga kita semua bisa mengikhlaskan kepergian almarhum," kata dia.

Kiprah politik Oded di Bandung bukanlah hal yang baru sebentar dilakukan. Oded tercatat telah menjadi anggota DPRD Bandung sejak 2004 hingga 2013. Pada 2013, Oded menjadi wakil wali Kota Bandung, bersama Ridwan Kamil yang ketika itu menjabat sebagai wali Kota Bandung. Ketika meninggal dunia, Oded meninggalkan statusnya sebagai wali kota Bandung periode 2018-2023.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement